Cara Mengatasi Hp Android yang Lemot

Cara-Mengatasi-HP-Lemot-

Android merupakan inovasi yang diluncurkan oleh para ahli dalam mendukung kemampuan smartphone yang dari segi komponen dan fitur semakin berkembang. Untuk mengimbangi hal tersebut banyak developer sistem operasi meningkatkan kualitas fitur yang dihadirkan didalamnya. Banyaknya tawaran harga handphone android diera milenium ini, mulai dari 500 ribuan hingga puluhan juta tersedia menyesuaikan kebutuhan spesifikasi yang anda inginkan, misalnya Mito Fantasy Mini yang diluncurkan oleh pabrikan lokal dengan harga 800 ribuan sudah menggunakan os Jelly Bean. Di Indonesia sendiri android itu sudah bukan menjadi barang mewah, sebab bisa kita lihat hampir semua kalangan saat ini menggunakan hp berbasis os milik Google tersebut.

simak dan perhatikan info dibawah ini untuk mengatasi masalah melambatnya hp androidmu.

Tips Mengatasi Hp Android Lemot

Memori internal penuh : perlu diperhatikan bahwa terlalu banyak menyimpan data atau menginstalkan aplikasi di memori internal bisa membuat kinerja ponsel menjadi berat. Sebagai saran dari kami, lebih baik menyeimbangi pengguna memori yang ada.
Membersihkan cache : menjalankan aplikasi terkadang bisa meninggal sisa data penyimpanan berkelanjutan atau disebut cache, namun tahukah kamu bahwa penumpukan cache dari aplikasi-aplikasi tersebut dapat menjadi faktor memperlambat kerja hp android anda. Cache juga biasa disebut dengan history jika pada browser. Untuk mencegah sistem menjadi lag akibat penumpukan cache ini kita bisa membersihkannya mengguna aplikasi khusus yang bisa di download di Google Play Store.
Terlalu banyak widget : sebagian orang menghiasi ponsel android mereka dengan berbagai widget yang tujuannya untuk memperindah tampilan atau sekedar untuk membuat kesan imut atau lucu dilayarnya terutama dengan menggunakan live walpaper tetapi diketahui bahwa hal itu bisa memakan daya baterai yang banyak dan memperlambat sistem di handphone anda. Oleh karena itu sebaiknya anda hanya menginstal widget yang benar-benar dirasa penting dan menghindari penggunaan live walpaper.
Update firmaware : Firmware merupakan sistem operasi pada perangkat seluler seperti dan pasti saja memiliki update versi tersendiri. Cara mengatasi hp android yang lemot lainnya adalah dengan selalu mengupdate versi dari os yang digunakan di smartphone karena dengan begitu bisa memberikan peningkatan kinerjanya juga bisa mengatasi masalah aplikasi yang tidak kompatibel.
Menjalankan banyak aplikasi bersamaan bisa mengganggu proses dan mengakibatkan loading menjadi lama karena tugas processor menjadi sangat berat. Solusinya ialah ketika sudah selesai menjalankan aplikasi sebaiknya ditutup dan jika tidak terlalu diperlukan jangan pernah menjalan banyak aplikasi secara bersamaan.
Oke sampai disini dulu informasi dari kami seputar Tips dan Cara Mengatasi Hp Android yang Lemot atau Lambat yang disebabkan oleh berbagai masalah. Dengan adanya tips dan trik diatas diharapkan para pengguna android lebih bijak dalam menggunakan perangkatnya dan menjaga keoptimalan sistem android agar tidak menimbulkan perlambatan kinerja. Terima Kasih.





Title : Cara Mengatasi Hp Android yang Lemot
Description : Android merupakan inovasi yang diluncurkan oleh para ahli dalam mendukung kemampuan smartphone yang dari segi komponen dan fitur semakin...

0 Response to "Cara Mengatasi Hp Android yang Lemot"

Tentang Penulis

seocips f G t
Hai, Nama saya Ahmad Muhibbin saya lahir di kota
Probolinggo – Jawa Timur.
dan Kuliyah di STIA BAYUANGGA
Lebih lanjut mengenai Saya.
Read More »

popular

ARTIKEL DI BLOG INI

PLEASE SUBSCRIBE MY YOUTUBE CHANNEL

Related Post